Santun, Babinsa Setia Imbau Warga Tidak Kendor Protkes

    Santun, Babinsa Setia Imbau Warga Tidak Kendor Protkes

    Abdya - Serda Zulhadi (38) anggota Babinsa dari Pos Ramil 08/Setia Kodim 0110/Abdya menyebutkan, upaya kecil individu warga yang secara sadar patuh menerapkan protokol kesehatan salah satunya disiplin memakai masker dalam kehidupan sehari-hari, berdampak besar terhadap pemutusan mata rantai corona.

    Penjelasan tersebut disampaikan Zulhadi kepada warga saat meninjau giat Posko Peberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro di Desa Cinta Makmur Kecamatan Setia, Sabtu (19/6).

    "Ini kenapa tidak memakai masker ?. Tolong jangan sepelekan manfaatnya, " tegurnya.

    Ia menjelaskan, manfaat masker bisa mencegah dari paparan virus corona. Selain melindungi diri pribadi, memakai masker juga berguna melindungi keluarga dan orang sekitar dari penularan corona.

    Polemik mengendorkan masker dengan alasan sudah menjalani vaksin, kini mulai ngetrend. Mindset sebagian warga beranggapan bila sudah disuntik vaksin akan kebal 100% terhadap corona, alhasil kebiasaan disiplin protkes salah satunya memakai masker seketika mereka gugurkan.

    "Ini keliru. Memang benar tujuan dari vaksin itu sendiri untuk membentuk kekebalan tubuh. Namun tentunya upaya protect ini akan jauh lebih sempurna bila dibarengi dengan disiplin protokol kesehatan, " tegasnya.

    Heri Purwanto

    Heri Purwanto

    Artikel Sebelumnya

    Mulai Tanam Padi, Babinsa Blangpidie Intens...

    Artikel Berikutnya

    Hadiri HUT PP, Dandim Abdya Santuni Anak...

    Berita terkait