Wujudkan Kualitas Pajale, Babinsa dan PPL Tinjau Perkembangan Jagung

    Wujudkan Kualitas Pajale, Babinsa dan PPL Tinjau Perkembangan Jagung

    Abdya- Dalam rangka mewujudkan kualitas swasembada pangan Pajale (Padi, jagung, kedele), Babinsa di wilayah Kabupaten Aceh Barat Daya intensifkan Upsua pendampingan pertanian.

    Upaya tersebut salah satunya ditunjukan oleh Serda Jimi Babinsa Pos Ramil 09/Lembag Sabil Kodim 0110/Abdya. Bersinergi dengan PPL dan Penyulu, Serda Jimi memantau kualitas perkembangan tanaman jagung milik Rahmad (58) petani Desa Padang Keulele Kecamatan Lembah Sabil, Sabtu (5/6).

    Pada kesempatan tersebut Babinsa manyampaikan himbauan kepada petani agar lebih aktif dan bersemangat lagi dalam bertani demi peningkatan ekonomi petani itu sendiri. Secara terbuka Babinsa menyampaikan kesediaannya membantu kendala petani baik yang bersifat koordinasi maupun teknik.

    "Kami (Babinsa) disini bersama PPL berupaya khusus bagaimana cara memajukan pertanian. Maka dari itu komunikasi antara kita jangan sampai ada jeda, " ujarnya.

    Senada dengan itu, PPL juga menyampaikan harapannya dengan digulirkannya program swasembada pangan khususnya di bidang Pajale, kualitas ekonomi petani terus semakin baik. Terlebih khususnya untuk Abdya sektor pertanian adalah fokus utama di Pemerintahan. (Pendim Abdya/Dis)*

    Heri Purwanto

    Heri Purwanto

    Artikel Sebelumnya

    Ini Cara Babinsa di Abdya Amankan Lingkungan...

    Artikel Berikutnya

    Hadiri HUT PP, Dandim Abdya Santuni Anak...

    Berita terkait