TNI Polri di Blangpidie Kembali Gelar Operasi Yustisi Protkes

    TNI Polri di Blangpidie Kembali Gelar Operasi Yustisi Protkes

    Abdya - Operasi Yustisi dalam rangka penegakan disiplin Protokol Kesehatan untuk mencegah penyebaran virus Corona hingga saat ini masih terus dilakukan, guna memastikan masyarakat terus melaksanakan disiplin protokol kesehatan khususnya pada saat beraktivitas diluar rumah.

    Seperti dilakukan oleh Personel Koramil 01/Blangpidie yang dipimpin oleh Serma Indra Mustafa bersinergis dengan Muspika, Pol PP,  melakukan kegiatan Operasi Yustisi penegakan disiplin Protokol Kesehatan yang bertempat di jalan utama lintas Blangpidie - Meulaboh, Kecamatan Blangpidie, Kamis (11/3/2021).

    Operasi yustisi yang dilakukan  tersebut selain melakukan sosialisasi dan edukasi, juga melakukan penegakan disiplin  khususnya pada saat melakukan aktifitas diluar rumah serta sebagai upaya dalam memutus mata rantai penyebaran Virus Corona

    Serma Indra Mustafa yang ikut hadir pada kegiatan tersebut mengatakan, " Kita harus mengetahui bersama bahwa hingga saat ini Virus tersebut masih ada, sehingga kita diwajibkan untuk selalu mematuhi protokol kesehatan dalam penggunaan Masker khususnya pada saat melaksanakan aktivitas diluar rumah.

    Pada kegiatan yang dilakukan ini masih banyak kami menemukan masyarakat yang terjaring karena tidak menggunakan masker sehingga perlu untuk diingatkan serta memberikan berupa sanksi.

    Mereka yang terjaring operasi yustisi melanggar prokes dengan tidak memakai masker ketika di luar rumah langsung diberikan tindakan sanksi teguran peringatan lisan dan tertulis dan ada pelanggar yang dikenakan sanksi push up dan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan pembacaan Surat-Surat pendek.

    Lanjutnya mengatakan, Perlu diingat pemberian berupa sanksi terhadap warga pelanggar prokes tidak ada unsur untuk mempermalukan dan maksud lain, agar mereka lebih patuh dan mengerti akan bahaya Covid-19 bagi kesehatan yang setiap saat selalu mengintai

    Untuk itu melalui kegiatan ini kami mengajak semua lembaga serta  elemen masyarakat mari bersama-sama kita bergandengan tangan  melakukan pencegahan penyebaran Virus ini,  virus Corona itu nyata ada dan saat ini penyebarannya makin meningkat hingga dengan resiko menyebabkan kematian, " tandas Serma Indra. (Pendim Abdya)*

    Heri Purwanto

    Heri Purwanto

    Artikel Sebelumnya

    Sulam Kedekatan TNI Rakyat, Babinsa Blangpidie...

    Artikel Berikutnya

    Hadiri HUT PP, Dandim Abdya Santuni Anak...

    Berita terkait