Tinjau TMMD Kodim Abdya, Wasev Mabesad Optimis Target Tercapai Tepat Waktu

    Tinjau TMMD Kodim Abdya, Wasev Mabesad Optimis Target Tercapai Tepat Waktu

    INDONESIASATU - Abdya | Tim Pengawas dan Evaluasi (Wasev) Mabes TNI AD ditertuai Kolonel Inf Sachono, S.H., M.Si, optimis pelaksanaan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-109 Kodim 0110/Abdya di Desa Babah Lhung Kecamatan Blangpidie akan selesai tepat waktu.

    Hal ini dikatakan Katim Wasev kepada media didampingi Dansatgas TMMD Kodim Abdya Letkol Inf Arip Subagiyo saat meninjau progres TMMD.

    "Dari tinjauan tadi, kita optimis pengerjaan fisik TMMD Kodim 0110/Abdya akan selesai tepat waktu, " ungkapnya.

    Katim Wasev menekan sisa waktu yang ada kurang lebih 2 pekan agar dimanfaatkan dengan sebaik mungkin, memaksimalkan pembangunan fisik. Ia berharap infrastruktur hasil dari TMMD berkualitas sehingga hasil benar-benar bisa dimanfaatkan oleg rakyat dengan waktu yang lama.

    Lanjutnya, Katim Wasev juga mengapresiasi sinergi Polri dan masyarakat yang ikut aktiv bersama-sama bergotong royong dalam pembangunan tersebut.

    "Terimakasih kepada Polri dan masyarakat atas sinerginya. Tanpa gotong royong, taget TMMD ini tidak akan tercapai semaksimal ini, " tandasnya.

    Heri Purwanto

    Heri Purwanto

    Artikel Sebelumnya

    Tinjau TMMD di Abdya, Tim Wasev Mabesad...

    Artikel Berikutnya

    Satgas TMMD Suluh Puluhan Kades Jaga Kelestarian...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Komitmen Keberlanjutan KAI Logistik: Penguatan Moda KA, Digitalisasi, dan Aksi Hijau
    Tony Rosyid: JPO Hantu Depan UIN Jakarta Kapan Digeser?
    Seminar Nasional UDK Tekankan Pentingnya Implementasi Due Process of Law dalam Sistem Peradilan Pidana Indonesia
    Pernah Ngerasa Diabaikan? Mungkin Saatnya Lihat ke Cermin
    Hirwansyah: Menjaga Struktur Keamanan Nasional dan Pentingnya Menghormati Lembaga Keamanan Formal

    Ikuti Kami